Meretas Permasalahan Islam di Dunia

Perguruan Tinggi Islam di Malang Raya


Malang  pada saat ini sangat populer dengan istilah kota pendidikan karena jumlah lembaga pendidikan sangat pesat terutama lembaga perguruan tinggi. Prestasi-prestasi  yang diraih oleh Malang semaikin meningkat. Untuk perguruan tinggi tercatat 72 kampus, dari sekian perguruan tinggi tersebut Malang telah mampu membawa nama nama kampus terfavorit se Indonesia seperti Universitas Brawijawa, Universitas Islam Malang ( UM), Universitas Islam Negeri (UIN)Maulana Malik Ibrahim Malang. Tapi dari sekian jumlah perguruan tinggi secara umum, perguruan tinggi Islam sangat minim sekali baik tingkat Universitas, Institut, dan sekolah tinggi. Berikut daftar perguruan tinggi Islam di Malang raya.

1. Universitas Islam Negeri (UIN) Maulana Malik Ibrahim  Malang 
Universitas Islam Negeri (UIN) Maulana Malik Ibrahim  Malang  lebih karab disebut dengan UIN Maliki. UIN MALIKI terletak di Jalan Gajayana 50 Malang Tadinya, Perguruan Tinggi Negeri (PTN) ini masih berupa sebuah Fakultas Tarbiyah cabang dari IAIN Sunan Ampel Surabaya pada tahun 1961. Kemudian pada pertengahan 1997, statusnya berubah menjadi Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Malang. Sampai akhirnya pada tanggal 21 Juni 2004, Universitas Islam Negeri (UIN) Malang diresmikan berdasar Surat Keputusan Presiden No. 50.
Universitas Islam Negeri ini memiliki ciri khusus sebagai implikasi dari model pengembangan keilmuannya, yakni keharusan seluruh bagi anggota sivitas akademika menguasai bahasa Arab dan bahasa Inggris, Ngalamers. Melalui bahasa Arab, diharapkan mereka mampu melakukan kajian Islam melalui sumber aslinya yaitu Al-Qur'an dan Hadits. Sementara melalui bahasa Inggris, mereka diharapkan bisa mengkaji ilmu-ilmu umum dan modern, selain sebagai piranti komunikasi global. Oleh karena itu, tak usah heran jika UIN dijuluki sebagai "Bilingual University".

2. Universitas Islam Malang (UNISMA)
UNISMA adalah salah satu  perguruan tinggi islam di Malang yang didirikan oleh para cendekiawan dari kalangan Nahdlatul Ulama. Unisma didirikan pada  tanggal 27 Maret 1981 dibawah  Yayasan Sunan Giri (sekarang berubah menjadi Yayasan Universitas Islam Malang) yang berkedudukan di Jalan MT. Haryono 193 Malang.
Pada saat ini UNISMA memiliki beberapa fakultas:
Unisma memiliki beberapa fakultas yang cukup diminati para mahasiswa, diantaranya yakni:
Fakultas Agama Islam
Fakultas Ekonomi
Fakultas Hukum
Fakultas Ilmu Administrasi
Fakultas Kedokteran
Fakultas Keguruan & IP
Fakultas MIPA
Fakultas Pertanian
Fakultas Peternakan
Fakultas Teknik
Pasca Sarjana
Politeknik

3. Universitas Muhammadiyah Malang(UMM)
UMM adalah salah satu perguruan tinggi swasta favorit yang ada di Malang. Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) adalah salah satu perguruan tinggi swasta favorit yang ada di Malang. Universitas Muhammadiyah Malang ini sudah berdiri sejak tahun 1964.UMM merupakan salah satu universitas yang tumbuh cepat, sehingga oleh PP Muhammadiyah diberi amanat sebagai perguruan tinggi pembina untuk seluruh PTM Perguruan Tinggi Muhammadiyah wilayah Indonesia Timur. Program-program yang didisain dengan cermat menjadikan UMM sebagai “The Real University”, yaitu universitas yang benar-benar universitas dalam artian sebagai institusi pendidikan tinggi yang selalu berkomitmen dalam mengembangkan Tri Darma Perguruan Tinggi
Sekarang ini Universitas Muhammadiyah Malang memiliki 3 lokasi kampus, yaitu kampus I di Jalan Benduangn Bandung, kampus dua di Sumbersari dan kampus tiga di Tegal Gondo. Kampus I yang merupakan cikal bakal UMM, sekarang ini dikonsentrasikan untuk program pasca sarjana. Sementara itu, kampus II yang dulu dijadikan sebagai pusat kegiatan utama, sekarang sudah dikonsentrasikan sebagai Kampus Fakultas Kedokteran dan Program D3 Akademi Perawat. Sedangkan kampus III sebagai kampus terpadu dijadikan sebagai pusat sari seluruh aktivitas.
Kampus-kampus Universitas Muhammadiyah Malang:
1. Jl. Raya Tlogomas No. 246 Malang, East Java, Indonesia 65144
Phone: 0341-4641819 (Hunting)
Fax: 0341-460782
2. Jl. Bandung No. 1 Malang, East Java, Indonesia 65113
Phone: 0341-551253
Fax: 0341-562124
3. Jl. Bendungan Sutami 188A Malang, East Java, Indonesia 65145
Phone: 0341-551149
Fax: 0341-582060
http://www.umm.ac.id/

4. Iniversitas Islam Raden Rahmat (UNIRA)
UNIRA berada di Jalan Raya Mojosari, Kecamatan Kepanjen. Persis di sebelah utara Ponpes dan SMK Miftahul Huda Kepanjen. (R3Y)
http://uniradenrahmat.ac.id/

5. Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah  (STIT) IBNU SINA Kepanjen Malang
STIT IBNU SINA dirintis oleh Prof. Dr. Mujamil Qomar, MA semenjak Tahun 2004. Pada Saat ini STIT IBNU SINA menyelenggarakan dua Program Studi yaitu Pendidikan Agama Islam (PAI) dan Pendidikan Bahasa Arab (PBA). Alamat Kampus: Jl. Sukoharjo No. 01 Telp. 0341 394702  Kepanjen Malang


6. Institut Agama Islam (IAI) Al-Qolam
IAI AL-QOlAM yang beralolasikan  di Putat Lor Gondanglegi Malang merupakan perguruan tinggi Islam yang didirikan Oleh K.H. Yahya Sabrowi dibawah naungan yayasan PP. Raudlatul Ulum 01 Ganjaran Gondanglegi Malang
http://www.alqolam.ac.id/

7. Sekolah Tinggi Agama Islam NU Karangploso Malang
http://stainumalang.blogspot.com/







Tag : Akademik
Back To Top